Keindahan Arjuna Wijaya Boyolali

  

    Simpang Lima Boyolali merupakan salah satu ikonik yang berada di kota Susu. Objek yang satu ini sebenarnya bukan tempat wisata namunbisa di bilang semacam taman kota di tengah persimpangan jalan. Yah keindahan Arjuna Wijaya ini memiliki banyak daya tarik tersendiri yang cukup menawan.
    Legenda Arjuna menjadi salah satu cerita yang cukup populer di tengah masyarakat. Dulu di masa kejayaannya memang dinobatkan menjadi Raja di kahyangan Raindra. Arjuna juga mendapatkan anugerah pusaka-pusaka sakti mandraguna yang berwujud gendhawa dari Bathara Indra, Panah, Ardadhadali hingga Bathara Kuwera.
    Sementara Panah Cunda manik merupakan pemberian dari Bathara Narada. Sampai sekarang sosok Arjuna tentu masih dikenal sebagai tokoh heroik yang bisa mengalahkan Raja Raksasa, Prabu Niwata Kacwaca. Arjuna Wijaya Boyolali ini berada di Jalan Semarang Surakarta Kabupaten Boyolali.
    Arjuna Wijaya Sendiri berdiri dengan gagah di tengah simpang lima kota Boyolali. Tentu jika kita pergi dari kota Solo melewati kota Boyolali, kita dapat menjumpai simpang lima yang terdapat patung sang Arjuna Wijawa yang begitu indah.


    Desain yang begitu besar dengan areal yang luas tidak hanya bisa difoto, namun kita juga bisa mendekatinya. Selain itu di sisi barat patung terdapat sebuah perpustakaan yang modern dan ki kelilingi taman yang indah. Lengkap kan, selain bisa keliling areal taman yang hijau, kita pun bisa mampir ke perpustakaan dan membaca di perpus. Sehubung ini Simpang Lima Arjuna Wijaya merupakan fasilitas publik dan berada di pusat kota,maka tidak ada tiket masuk yang di tetapkan. Meski tidak ada tiket masuk, namun kita tetap harus membayar uang parkir disana. sangat di sarankan untuk parkir di sebelah kiri alan sisi utara seberang alan. Setelah parkir kita dapat menyebrang menuju lokasi.
    Sedikit berbeda cerita jika kita berkunjung saat malam hari. Kamu bisa parkir di sisi selatan. selain itu kerap banyak yang nongkrng dan berfoto-foto menikmatiindahnya patung Arjuna Wijaya. Banyak yang mengambil foto dari sisi seberang jalan raya dan ada pula yang berfoto di dekat patung. Namun baik foto di dekat atau dari seberang, sebenarnya menurut saya tergantung kita memilih angel yang bagus.


Sekian dari saya dan terimakasih sudah membaca.
Comments


EmoticonEmoticon